Minggu, 01 Desember 2013

Peer-to-Peer dan Client-Server

hey sob,,,kali ini admin akan share tentang tipe jaringan pada computer
berikut penjelasan tentang keduanya,,, cekidottt :D

Client-server Yaitu jaringan komputer dengan komputer yang didedikasikan khusus sebagai server. Sebuah service/layanan bisa diberikan oleh sebuah komputer atau lebih. Contohnya adalah sebuah domain seperti www.detik.com yang dilayani oleh banyak computer web server.

Peer-to-peer Yaitu jaringan komputer dimana setiap host dapat menjadi server dan juga menjadi client secara bersamaan. Contohnya dalam file sharing antar komputer di Jaringan Windows Network Neighbourhood ada 5 komputer (kita beri nama A,B,C,D dan E) yang memberi hak akses terhadap file yang dimilikinya. Pada satu saat A mengakses file share dari B bernama data_nilai.xls dan juga memberi akses file soal_uas.doc kepada C. Saat A mengakses file dari B maka A berfungsi sebagai client dan saat A memberi akses file kepada C.

Kelebihan client server
Kelebihan peer to peer
Memberikan keamanan yang lebih baik
Pelaksanaan tidak terlalu mahal
Lebih mudah pengaturannya bila networknya besar karena administrasinya disentralkan
Tidak membutuhkan software server NOS ( Network Operating System )
Semua data dapat dibackup
Tidak membutuhkan administrator network yang handal
Kerugian client server
Kerugian peer to peer
Membutuhkan hardware yang lebih tinggi dan mahal untuk mesin server
Tidak cocok untuk network skala besar, administrasi menjadi tidak terkontrol
Membutuhkan administrator yang profesional
Tiap user harus dilatih untuk menjalankan tugas administrative
Mempunyai satu titik lemah jika menggunakan satu server, data user menjadi tak ada jika server mati.
Keamanan kurang
Membutuhkan software NOS yang mahal contoh : NT atau server Windows 2000, XP,Novell, UNIX
Semua mesin yang sharing resource tidak mempengaruhi performa


 sekian dulu pembahasannya,bila kurang jelas bisa tulis di bawah
box sebelah kanan jangan lupa di like ya,,, :)


1 komentar: